Selasa, 08 Oktober 2013

PROSES DALAM RISET PEMASARAN

PROSES DALAM RISET PEMASARAN

LANGKAH 1 :
DEFINISI MASALAH
Meliputi kegiatan pembahasan dengan pembuatan keputusan, wawancara dengan pakar industri, analisis data sekunder, dan mungkin beberapa riset semisal fokus grup

LANGKAH 2 :
PENGEMBANGAN PENDEKATAN TERHADAP MASALAH
Terdiri dari formulasi tujuan atau bingkai kerja teoritis, model analitis, pertanyaan riset, serta hipotesis dan identifikasi informasi yang diperlukan

LANGKAH 3:
FORMULASI RANCANGAN RISET
Rancangan riset adalah bingkai kerja atau cetak biru untuk melaksanakan riset yang merinci prosedur yang penting untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan yang bertujuan untuk merancang sebuah pengujian yang akan menguji hipotesis dari hal yang diteliti, menentukan jawaban yang mungkin bagi pengayaan riset serta menyediakan informasi yang dibutuhkan untuk membuat keputusan.

LANGKAH 4 :
KERJA LAPANGAN DAN PENGUMPULAN DATA
Pengumpulan data melibatkan tenaga lapangan yang beroperasi di lapangan, seperti: wawancara personal, wawancara telepon, wawancara surat.

LANGKAH 5 :
PENYIAPAN DAN ANALISIS DATA
Terdiri dari proses edit, penyediaan, transkripsi, dan verifikasi data. Setiap format kuesioner diperiksa.

LANGKAH 6:
PENYIAPAN DAN PRESENTASI LAPANGAN
Keseluruhan proyek harus didokumentasikan dalam sebuah laporan tertulis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar